Sobat, salah satu cara untuk mengukur kemampuan kita dalam menyerap materi adalah dengan mengerjakan soal latihan. Kali ini soal yang diberikan adalah Soal Latihan Mandiri Penerjemahan Karya Fiksi BING4330 Universitas Terbuka. Soal ini berisi soal berlatih menerjemahkan. Untuk mempermudah siapkanlah kertas dan pensil, kemudian tulis jawaban anda pada kertas setelah itu cek pada halaman Kunci Jawaban Soal Latihan Mandiri Penerjemahan Karya Fiksi BING4330, jawaban anda benar berapa. Jika skor anda diatas 80% berarti anda sudah menguasai materi, jika skor anda dibawah 80% berarti anda harus membaca dan memahami materi kembali. Cara menghitung skor adalah: Jumlah jawaban benar dibagi jumlah soal dikali 100%. Selamat Mengerjakan.
Pada bagian ini Anda akan berlatih menerjemahkan teks bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia dan sebaliknya dalam bentuk kalimat. Bagian ini terdiri dari 6 soal dalam bentuk paragraf sederhana.
Cara Mengerjakan Latihan:
1.Siapkan kertas atau buku tulis dan alat tulisnya.
2.Terjemahkan Tugas di bawah, setelah Anda menyelesaikannya, Anda dapat melihat Model Terjemahannya pada halaman Kunci Jawaban Soal Latihan Mandiri Penerjemahan Karya Fiksi BING4330.
3.Bandingkan hasil terjemahan Anda dengan Model Terjemahan yang tersedia.
4.Perhatikan keterangan di bawah Model Terjemahan yang merupakan hal yang perlu dicermati oleh penerjemah.
Selamat Berlatih!
Please read the instructions below very carefully. You will lose marks if you do not follow the instructions properly! Now, write your own answer in a separate paper. Don't look at the model until you finished writing your answer..
Read each of the following extracts carefully and then translate it into Bahasa Indonesia. Write your translation on a separate piece of paper (BJU). Make sure that your handwriting is readable. Pay special attention to the tips below.
- Meanings in the source language must be conveyed accurately in the target language, without loss of meanings.
- Pay attention to the readership of your translation (i.e. clarity)
- Be aware of the notion of register (i.e. vocabulary, style, grammatical features) and collocation both in the source language and the target language.
- Make sure that your translation is NOT read like a translation (i.e. naturalness)
- There are no such things as “free translation”.
Latihan 1 (Score 5)
How the Ostrich Got His Long Neck
Mr. Ostrich was a sober minded, serious husband, who was always willing to assist his wife in her family duties. "My Dear", he said to her one evening, when their large clutch of eggs seemed almost ready to hatch, "my black feathers can not be seen in the darkness, so I will guard our eggs by night, and at the same time keep them warm for you. That will leave you free to relax and enjoy yourself until daybreak each morning."
Latihan 2 (Score 5)
Girl : You're worried about leslie knox, aren't you?
Boy : I knocked him down with my backpack! He wants revenge!
Girl : He's just big talk, Gunther. Anyway, I'm impressed by how brave you were to confront him when he was bugging me.I owe you one.
Girl : How about a nice dinner next weekend?
Boy : At my gravesite? Sure, I probably won't eat much.
Latihan 3 (Score 5)
George’s father was a brilliant scientist, well-known all over the world. But he was rather a difficult man at home, impatient, hot-tempered and forgetful. The children were fond of him, but held him in great respect. They all heaved a sigh of relief when he went away for a few days, for then they could make as much noise as they liked, tear up and down the stairs, play silly jokes and generally be as mad as they pleased.
‘Will Uncle Quentin be at home all the time we’re staying with you?’ asked Anne. She was really rather afraid of her hot-tempered uncle.’ (Source: Enid Blyton, Five Famous 9).
Latihan 4 (Score 5)
Di pulau Timor, dahulu kala hiduplah seorang petani dengan istri dan empat belas anaknya. Tujuh orang anaknya laki-laki dan tujuh orang perempuan. Walaupun mereka memiliki kebun yang besar, hasil kebun tersebut tidak mencukupi kebutuhan keluarga tersebut.
Sebabnya adalah tanaman yang ada sering dirusak oleh seekor babi hutan. Petani tersebut menugaskan pada anak laki-lakinya untuk bergiliran menjaga kebun mereka dari babi hutan. Kecuali Suri Ikun, keenam saudara laki-lakinya adalah penakut dan dengki.
(Sumber: Tidak diketahui)
Latihan 5 (Score 5)
Kembali Untara termenung. Adalah salahnya sendiri, apabila pada masa kanak-kanaknya adiknya itu terlalu dilindunginya. Kenakalan kawan-kawannya pasti akan dihadapinya. Karena itulah maka Sedayu terlalu tergantung padanya. Dan sampai masa dewasanya, ia tidak mampu berdiri di atas kakinya sendiri. Meskipun adiknya itu selangkah dua langkah diajarnya juga cara-cara membela diri dan di dalam latihan-latihan dapat juga menunjukkan kelincahan dan ketangkasan, namun kelincahan dan ketangkasannya itu terbatas di belakang dinding-dinding rumahnya. Hatinya terlalu kecil untuk berhadapan dengan dunia. Terasa betapa kerdil jiwanya. (SH Mintarja, Api di Bukit Menoreh)
Latihan 6 (Score 5)
“Kau tidak pernah memberiku kesempatan. Kau selalu sedang jatuh cinta dengan orang lain atau patah hati karena orang lain, dan kau selalu datang kepadaku menceritakan semuanya. Aku tahu aku bukan lelaki idamanmu. Aku tidak menggambar. Tidak menulis puisi. Kalau kau bilang sebuah lukisan itu bagus, aku tidak mengerti kenapa. Aku bukan jago pidato dan calon ketua OSIS yang kau gilai di SMA. Aku bukan aktivis kampus yang membuatmu mabuk kepayang waktu kuliah dulu. Aku terlalu biasa-biasa saja. Aku tahu ini sangat menyedihkan, memalukan dan aku benci kau kasihani. Tapi selama ini aku benar-benar tidak punya keberanian, belum lagi kesempatan, untuk berterus terang kepadamu.”
Sumber: Cerbung Setelah Kau Menikahiku, Novia Stephani
Untuk mengetahui jawabannya silahkan buka halaman Kunci Jawaban Soal Latihan Mandiri Penerjemahan Karya Fiksi BING4330
Sumber Latihan Mandiri Universitas Terbuka
EmoticonEmoticon