Ringkasan atau Rangkuman


Ringkasan/Rangkuman
          Istilah ringkasan atau rangkuman memiliki beberapa sinonim yaitu; ikhtisar, ringkasan, synopsis, dan abstrak. Ikhtisar dan ringkasan biasanya digunakan untuk pemadatan yang dilakukan terhadap sebuah bacaan (hasil membaca/menyimak). Sinopsis biasanya digunakan untuk pemadatan tulisan yang berbentuk karya sastra seperti cerpen dan novel; sedangkan abstrak biasa digunakan untuk tulisan ilmiah, seperti artikel dalam jurnal-jurnal ilmiah, skripsi, tesis, dan disertasi.

Langkah-langkah Membuat Ringkasan  
1.    Membaca/menyimak teks asli.
2.    Mengidentifikasi ide pokok dan ide penjelas yang dianggap sangat penting dan mencatatnya.
3.    Menulis ringkasan atau ikhtisar dengan memperhatikan kaidah penulisan (kalimat efektif, paragraf yang baik).
Langkah-langkah Membuat Sinopsis
  1. Menulis identitas buku.
  2. Membaca cerpen/novel secara keseluruhan.
  3. Membuat/menulis synopsis dengan memperhatikan unsur-unsur cerpen/novel yaitu; tema, latar tempat dan waktu, tokoh dan penikohan, sudut pandang, serta mengutip seutuhnya bagian yang dianggap penting dan mendukung.
  4.  Panjang synopsis berkisar antara 2-4 halaman.

Langkah-langkah Membuat/Menyusun Abstrak
  1. Perhatikan tema (seminar), masalah pada skripsi/tesis.
  2. Fokuskan pada topik seminar.
  3. Isi abstrak (umumnya):
(1)  latar belakang
(2)  tujuan dan manfaat
(3)  masalah
(4)  metode pemecahan masalah
(5)  hasil.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »